Latihan Soal UN SMP 2016

Latihan Soal UN SMP 2016 | Selamat datang di Matematrick, blog tempat belajar dan berbagi segala macam tentang pendidikan sekolah. Kali ini saya akan membagikan Kumpulan soal UN SMP/MTs untuk anda para siswa dan guru serta orang tua yang anaknya saat ini menginjak kelas 9 SMP/MTs dan akan melaksanakan Ujian Nasional 2016 besok.
Kemdikbud RI menetapkan Jadwal Ujian Nasional 2016 mulai bulan Februari 2016. Sedangkan Jadwal Ujian Sekolah SMP/MTs tahun pelajaran 2015/2016 perkiraan akan dilaksanakan bulan April/Mei tahun 2016. Untuk Ujian Nasional dan Ujian Sekolah SMP/MTs peratuan dan POS-POS yang mengaturnya sudah diterbitkan oleh BSNP. Berikut file-file yang sudah bisa dipelajari oleh para siswa SMP/MTs dan Guru / Orang tuanya :

1.    Peraturan BSNP tentang Kisi-Kisi Soal Ujian Nasional untuk SMP (Peraturan BSNP Kisi-kisi UN Dasar Menengah 2015-2016);
2.    Kisi-Kisi UN SMP/MTs 2016 (KISI-KISI UJIAN NASIONAL SMP 2016);
3.    Kisi-Kisi UN SMA / MA 2016 (KISI-KISI UJIAN NASIONAL SMA 2016);
4.    Kisi-Kisi UN SMK 2016 (KISI-KISI UJIAN NASIONAL 2016 SMK);
5.    Kisi-Kisi Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan Tahun Pelajaran 2015/2016 (Kisi Kisi Ujian Nasional Paket B & C).


Mata pelajaran yang diujikan pada Ujian Sekolah SMP/MTs yaitu :
1. Pelajaran Bahasa Indonesia
2. Pelajaran Bahasa Inggris
3. Pelajaran Matematika
4. Pelajaran IPA

Sebelum anda mendownload Latihan soal UN SMP/MTs 2016 yang saya berikan di bagian bawah postingan ini, ada baiknya anda mencermati materi-materi pokok yang diujikan beserta indikator-indikator soal ujian yang sesuai dengan soal ujian nasional/sekolah yang keluar. Harapannya adalah agar nanti anda bisa menambahkan atau mengurangi jenis-jenis soal latihan UN yang saya sajikan di bawah manakala kurang pas/sesuai dengan Kisi-kisi dan indikator yang dikeluarkan secara resmi oleh BSNP. Lakukan juga bedah kisi-kisi UN SMP/MTs untuk mendapatkan materi-materi pokok dan indikator soal yang sesuai dengan soal yang akan dipakai di dalam Ujian Nasional SMP/MTs 2016.

Selanjutnya silahkan anda download Kumpulan Latihan Soal UN SMP/MTs 2016 yang saya uploadkan di bawah ini. Sumber dari soal-soal latihan ini ada di dalam file, dan tidak saya tambahi atau kurangi. Silahkan dicermati dan dilatihkan kepada anak-anak anda.

Latihan Soal UN SMP 2016

1. Kumpulan Latihan Soal UN Bahasa Indonesia SMP 2016

2. Kumpulan Latihan Soal UN Bahasa Inggris SMP 2016

3. Kumpulan Latihan Soal UN Matematika SMP 2016

4. Kumpulan Latihan Soal UN IPA SMP 2016


Demikian latihan soal UN SMP 2016 yang bisa saya bagikan. Jika itu dirasa kurang, mungkin anda bisa mendownload soal-soal latihan yang lainnya pada laman Bank soal saya di sini:


Download Kumpulan Latihan Soal UN 2016

Terima kasih sudah berkunjung di Blog Matematrick ini, semoga ada manfaatnya. Jika ada request atau saran ide silahkan anda tuliskan di kolom komentar di bagian bawah postingan ini.
Semoga pada Ujian Nasional tahun 2016 ini anak-anak anda / siswa-siswa anda dapat mengerjakan soal-soal UN dengan sukses. Salam.

Dapatkan artikel terbaru:

2 Responses to "Latihan Soal UN SMP 2016"

  1. informasi menarik
    bisa unduh soal ujian nasional
    terima kasih infonya

    ReplyDelete
  2. Makasih lat. Soalnya kak, tapi IPA NYA kok cuma biologi aja ?

    ReplyDelete

Manfaatkan kotak komentar di bawah ini untuk feed back dan sumbang saran. Terima kasih sudah ikut berkontribusi di blog Matematrick.